Pasang stabilizer belakang mobil , berfungsi kah !!

Stabil belakang mobil atau yang sering disebut dengan istilah stabilizer belakang

Hai para pecinta otomotif, salam dari kami hadtra.com
Situs otomotif terpercaya, di Indonesia

dan kepoin instagram kami di hadtra_ig
serta tak lupa juga akun youtube kami di nanang hadtra

Pada beberapa mobil yang biasa di katagorikan LCGC bahkan mobil sekelas Avanza pun ataupun mobil besar Fortuner , banyak yang belum memasang stabilizer belakang

Stabilizer belakang memang dapat berfungsi meredam getaran limbung pada saat mobil di kendarai pada kecepatan diatas 80 km/ jam, sehingga stabilitas dari berkendara dapat terjaga dan mobil bisa di kendarai dengan sangat nyaman

Pada mobil yang menggunakan chasis menurut saya, masalah ini jarang terjadi kecuali kondisi kaki kaki pada mobil tersebut mengalami kerusakan yang parah

Sehingga bagian pada komponen kaki kaki mengalami keausan dan Oblak , yang dapat membuat stir menjadi lari ke kanan ataupun kekiri , sehingga terjadi limbung pada kecepatan tinggi

Namun bagaimana dengan mobil tanpa chasis dan tidak di bekali stabilizer belakang , setahu saya semua mobil yang tanpa chasis memang belum di bekali dengan fungsi dari stabilizer belakang , kecuali mobil mobil mewah seperti landcruiser , Lexus , dan range Rover

Apabila anda mempunyai mobil yang menggunakan chasis ataupun tanpa chasis dan ingin memakai stabilizer belakang tambahan , menurut saya itu sah sah saja

Pastinya akan berfungsi dengan baik apabila dipasang pada kendaraan anda , dan akan dapat meredam getaran pada saat anda berkendara di atas kecepatan 80 km/ jam , dengan syarat kondisi kaki kaki prima ! , Tidak ada yang Oblak maupun shock bocor

Untuk pembelian stabilizer belakang, ada beberapa produk after market yang bisa anda pilih , namun beberapa dari produk tersebut tidak saya sarankan, dikarenakan bukannya meredam limbung tapi hanya akan menimbulkan bunyi abnormal yang akan membuat mobil anda serasa seperti mobil rongsokan

Biasanya stabilizer tersebut terbuat dari besi yang tipis dan terkesan ringkih atau gampang rusak , namun memang harga yang di tawarkan sangat murah dan gampang dalam pemasanganya, bagi yang belum tahu seperti apa contohnya bisa dilihat seperti gambar dibawah ini



Dan untuk stabilizer yang mempunyai bahan yang bagus dan recommended menurut saya adalah stabilizer dengan bahan yang tebal dan berwarna hitam, bukan yang berwarna kuning seperti keemasan , dan untuk harga yang di tawarkan cukup mahal , akan tetapi kepuasan dan juga keawetanya akan melebihi dari nilai jualnya !, Jadi harga segitu gk nyesel kalo beli

Stabilitas yang akan di berikan sangat lembut dan terkesan seperti tak terasa saat berkendara pada kecepatan diatas 80 km/jam , apalagi bila di tol bisa 120 km/ jam santai saja, bila yang belum tahu bentuknya bisa lihat gambar dibawah



Untuk pemasangan bisa anda lakukan di tempat penjualan produk tersebut ataupun di bengkel bengkel terdekat , namun saran dari saya ada baiknya kalau pemasanganya di lakukan di dealer khusus untuk mobil anda !, Karena pada beberapa kasus ada yang stabilizer belakangnya berdekatan dengan knalpot mobil , sehingga pada saat akselerasi akan timbul bunyi akibat getaran knalpot yang bersentuhan dengan stabilizer tersebut, apabila mobil anda masuk dealer maka problem tersebut akan langsung di selesaikan , dan juga dengan garansi jasa tentunya .
Nanang hadtra
Nanang hadtra Hallo semuanya, ! Perkenalkan nama saya adalah nanang hadtra, Saya adalah seorang yang senang membaca dan suka mencoba hal hal yang menarik buat saya , Merupakan pribadi yang colour full , saya senang mempelajari semua jenis ilmu , Baik dalam bidang elektronika listrik rendah , komputerisasi , desain grafis , internet marketing bahkan otomotif mobil pun menjadi kegemaran saya Semua ilmu yang saya dapat merupakan pengalaman pribadi yang coba saya tuangakan dalam bentuk tulisan artikel dalam blog pribadi saya Semoga menjadi amal jariyah , dan dapat bermanfaat serta memberikan peluang rezeki bagi kalian yang membaca dan mendapatkan ilmu dari tulisan yang tak seberapa ini, Terima kasih atas partisipasi dan waktu yang sudah anda luangkan , Kritik dan masukan anda ataupun ucapan terima kasih anda untuk kami, semoga membuat blog ini jauh lebih berkembang dan maju dalam ilmu teknologi, . :)

Post a Comment for "Pasang stabilizer belakang mobil , berfungsi kah !!"