penyebab mobil colt t120ss mati mati jika tidak di gas

masalah mobil colt t120ss mati mesin jika tidak di gas

hai para pecinta otomotif salam dari kami hadtra.com
situs otomotif terpercaya di indonesia

dan kepoin juga instagram kami di hadtra_ig
serta tak lupa juga akun youtube kami di nanang hadtra

dari sekian banyak artikel tentang pengalaman perbaikan mobil yang saya perbaiki , untuk yang kali ini lebih berbeda dengan yang lainya

kenapa bisa begitu ! 

karena mobil yang saya perbaiki adalah mitsubishi pick up colt t120ss, ini kali pertama saya memperbaiki dan memposting artikel tentang mobil mitsubishi karena pada dasarnya, artikel yang saya buat semuanya tentang mobil toyota saja , karena memang saya spesialis dalam bidang tersebut

asal mula ceritanya seperti ini, pada sore hari saya kedatangan mobil pick up yang mengangkut puing puing hasil bongkaran rumah lama , dan si bapak sopir pick up menawarkan timbunanya kepada saya, namun setelah timbunan selesai bongkar,

si bapak bertanya ?

mobil saya ini kenapa yang mas ? kok kalau tidak di gas mesinya jadi mati , pegel jadinya kalau tidak di pantengin terus gasnya !  

ok pak kalau begitu , karena anda sudah berbaik hati kepada saya , saya akan bantu masalah mobil bapak !

dari gejala yang saya perhatikan pada mobil si bapak , gejala yang di timbulkan seperti tertuju pada pasokan angin yang kurang , semua di karenakan oleh malfungsi yang di timbulkan sensor ISC " idle speed control "

karena fungsi dari ISC tersebut adalah mengatur angin yang masuk ke dalam intake manifold , karena masalah yang di alami ISC tersebut membuat putaran RPM mesin menjadi tidak stabil , dan RPM menjadi naik / turun




cara perbaikanya :

buka jok pada bagian sopir , lihat pada bagian throttle bodi ,

tepat di throttle body ada dua sensor yang menempel
pada bagian kanan throttle, ada sensor TPS ( namun bukan ini yang akan kita lepas )
pada bagian bawah throttle, ada sensor ISC ( ini yang akan kita lepas )

*pastikan terlebih dahulu posisi kunci kontak dalam kondisi off / lock
*lepas kabel soket yang menempel pada isc
*buka 3 baut kembang dengan menggunakan obeng plus ( + )

setelah isc terbuka, bersihkan isc menggunakan bensin dan sikat gigi , karena kondisi isc penuh dengan kotoran karbon yang berwarna hitam pekat !

tak lupa bersihkan juga lubang tempat isc menempel yang berada di throttle bodi tersebut ,

setelah selesai , jangan lupa pasang kembali isc , dan pasangkan kabelnya , putar kunci kontak ke on dan biarkan selama 5 detik agar isc kembali mereset sudut buka throttle

setelah selesai stater mobil , dan penyakit mobil yang mati mati pun telah hilang

alhamdullilah terbayar lunas utang budi saya sama si bapak karena sudah kasih saya timbunan gratis , dan si bapak pun pamitan pulang dengan hati yang riang ,

di karenakan masalah yang di alami mobilnya sudah hampir 2 tahun , namun  tidak mendapatkan solusi dari beberapa bengkel langgananya.
Nanang hadtra
Nanang hadtra Hallo semuanya, ! Perkenalkan nama saya adalah nanang hadtra, Saya adalah seorang yang senang membaca dan suka mencoba hal hal yang menarik buat saya , Merupakan pribadi yang colour full , saya senang mempelajari semua jenis ilmu , Baik dalam bidang elektronika listrik rendah , komputerisasi , desain grafis , internet marketing bahkan otomotif mobil pun menjadi kegemaran saya Semua ilmu yang saya dapat merupakan pengalaman pribadi yang coba saya tuangakan dalam bentuk tulisan artikel dalam blog pribadi saya Semoga menjadi amal jariyah , dan dapat bermanfaat serta memberikan peluang rezeki bagi kalian yang membaca dan mendapatkan ilmu dari tulisan yang tak seberapa ini, Terima kasih atas partisipasi dan waktu yang sudah anda luangkan , Kritik dan masukan anda ataupun ucapan terima kasih anda untuk kami, semoga membuat blog ini jauh lebih berkembang dan maju dalam ilmu teknologi, . :)

2 comments for "penyebab mobil colt t120ss mati mati jika tidak di gas "